Hidden Gem di Bogor! Kampung Kaleng Citeureup, Surga Perkakas Jadul

Admin
Admin  - Ritel
Kampung Kaleng, Awal mula kampung kaleng, kampung kaleng, sejarah kampung kaleng, kamu kaleng adalah, asal usul kampung kaleng, bangga lokal, bangga indonesia, judal jadul, jajanan jadul, nostalgia, warisan nusantara, jajanan nostalgia
Sumber Gambar: kampungkaleng.com

Sobat Jadul! Kalau kamu penggemar barang-barang jadul, wajib banget mampir ke Kampung Kaleng di Desa Pasir Mukti, Kecamatan Citeureup, Kabupaten Bogor. Kampung ini terkenal sebagai pusat pembuatan perkakas rumah tangga dari seng dan kaleng bekas. 

Dari kukusan, panci, teko, cetakan kue, hingga kaleng kerupuk, semua ada di sini. Serunya lagi, para pengrajin di sini sudah melestarikan kerajinan ini sejak puluhan tahun lalu, lho.  Gimana ya awal mulanya? Yuk, kita bahas. 

Baca juga: Simbol Keberuntungan: Ini Sejarah Barongsai dalam Perayaan Imlek!

Awal Mula Terbentuknya Kampung Kaleng

Mengutip dari laman resmi kampungkaleng.com, kenapa namanya Kampung Kaleng? Karena di sini, pusatnya para perajin logam dan semua jenis logam disebut “kaleng,” mau itu aluminium, stainless, atau galvalum. Nama unik ini akhirnya melekat sampai dikenal luas.

Begitu masuk, kamu bakal disambut gapura khas dengan hiasan kaleng kerupuk, simbol keren kalau kampung ini sentra kerajinan logam terkenal. 

Keahlian warganya? Warisan turun-temurun yang sudah bertahan tiga generasi, tersebar di desa Pasirmukti, Sukahati, Gunungsari, dan Tarikolot.

Daur Ulang Kaleng Jadi Perkakas Multifungsi

Kampung Kaleng, Awal mula kampung kaleng, kampung kaleng, sejarah kampung kaleng, kamu kaleng adalah, asal usul kampung kaleng, bangga lokal, bangga indonesia, judal jadul, jajanan jadul, nostalgia, warisan nusantara, jajanan nostalgia

Sumber Gambar: kampungkaleng.com

Dulu, seng dan kaleng bekas adalah bahan utama untuk membuat berbagai perkakas rumah tangga. Orang-orang kreatif di Kampung Kaleng berhasil mengolahnya menjadi panci, loyang kue, dan bahkan kompor minyak. Nggak cuma unik, barang-barang ini juga ramah lingkungan karena mengurangi limbah.  

Baca juga: Makin Jadul, Makin Hits: Ini 5 Tren Rambut Legend Tahun 80an!

Sekarang, seiring perkembangan jaman, material yang digunakan makin beragam. Selain seng dan kaleng bekas, para pengrajin juga memakai stainless steel, baja ringan, hingga spandek untuk atap rumah. Meski begitu, produk berbahan kaleng tetap punya tempat di hati pecinta barang jadul!  

Pelestarian Warisan Indonesia di Kota Bogor

Buat kamu yang doyan koleksi barang jadul atau sekadar pengen nostalgia, Kampung Kaleng wajib banget masuk daftar kunjunganmu. 

Di sini, kamu bisa lihat langsung proses pembuatan kaleng yang masih tradisional dan handmade. Serunya lagi, kamu juga ikutan bantu UMKM lokal, lho.

Eh, tapi Bogor nggak cuma soal hujan dan talas aja, ya. Kota ini juga punya “harta karun” lain yang nggak kalah keren. Selain Kampung Kaleng, ada Judal Jadul yang siap memanjakan jiwa nostalgia kamu.

Baca juga: Sejarah Anglo Si Kompor Tungku Jadul, Bikin Masakan Makin Mantul!

Judal Jadul hadir bukan sekadar jualan produk jadul kayak makanan, minuman, mainan, perkakas, sampai kosmetik. Lebih dari itu, Judal Jadul jadi jembatan buat bantu UMKM lokal makin dikenal. Yuk, ikut melestarikan warisan nusantara bareng Judal Jadul. 

Penasaran sama koleksi Judal Jadul? Yuk, follow @judaljadul.official buat update terbaru, mampir ke outlet kami untuk merasakan vibes jadul langsung, atau belanja praktis lewat e-commerce biar nostalgia datang ke rumahmu. Selamat bernostalgia! 

Share this Article
Posted by Admin Ritel
Follow:
Mesin Waktu Untuk Kembali Ke Masa Kecil
1 Comment