Gratis! Pesona Spot Foto Instagramable di Jakarta Fair 2024!

Admin
Admin  - Ritel
Spot Foto Jakarta Fair 2024
Sumber Gambar: Arsip Judal Jadul

Jakarta Fair atau Pekan Raya Jakarta (PRJ) adalah salah satu acara tahunan terbesar di Indonesia. Acara ini tidak hanya menawarkan berbagai produk menarik, tapi juga menyediakan berbagai spot foto yang sayang untuk dilewatkan. Bagi para pecinta fotografi atau mereka yang hanya ingin mempercantik feed Instagram nih, Judal Jadul spill beberapa spot foto di Jakarta Fair yang wajib Sobat Jadul kunjungi.

Rekomendasi Spot Foto Keren di Jakarta Fair 2024:

  1. Anjungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta Hall C1

Anjungan Pemerintahan Provinsi DKI Jakarta yang berada di Hall C1 menjadi salah satu spot foto yang menarik. Di spot foto ini kamu akan disuguhkan dengan keindahan lorong hologram yang memanjakan mata. Dekorasi dan penataan anjungan ini sangat unik, memadukan unsur modern dan tradisional Jakarta. 

  1. Area Outdoor 

Area outdoor di Jakarta Fair adalah surga bagi para penggemar fotografi. Di sini, kamu bisa menemukan berbagai macam backdrop dan dekorasi yang kece. Ada lebih dari 5 backdrop dan semuanya bisa menjadi latar belakang foto yang sempurna. Selain itu, lampu-lampu hias yang menyala di malam hari menambah keindahan area outdoor ini, memberikan efek dramatis pada setiap foto yang kamu ambil.

  1. Taman Rekreasi 

Spot foto “Taman Rekreasi” terletak di area Danau Gambir Expo. Area ini menjadi pilihan yang tepat bagi pengunjung karena menyuguhkan berbagai spot foto menarik. Taman Rekreasi di Jakarta Fair menawarkan berbagai wahana permainan yang tidak hanya seru untuk dinikmati tetapi juga cantik untuk difoto.

Saat malam hari, Danau Gambir juga akan menyajikan pemandangan lampu-lampu hiasan yang membuat area tersebut semakin cantik. Belum lagi air mancur yang membuat suasana semakin estetik. Kamu dapat menjadikan Taman Rekreasi menjadi destinasi tempat istirahat karena kamu bisa bersantai di sana. 

  1. Kota Cahaya (City Of Light)

City of Light adalah salah satu daya tarik utama di Jakarta Fair. Area ini dihiasi dengan lampu LED yang membentuk berbagai macam bentuk dan warna. Dari gerbang masuk yang megah hingga terowongan lampu yang romantis, setiap sudut City of Light menawarkan kesempatan untuk mengambil foto yang menakjubkan.

Jika kamu mencari spot foto yang benar-benar istimewa, pastikan untuk mengunjungi area ini saat malam hari. Lampu-lampu yang berkelap-kelip menciptakan suasana yang magis, membuat setiap foto yang kamu ambil terlihat sangat memukau. 

Judal Jadul di Jakarta Fair 2024

Setelah puas berfoto di berbagai spot menarik di Jakarta Fair, jangan lupa untuk melengkapi pengalaman kamu dengan berkunjung ke stand Judal Jadul di Hall C2. Abis foto cantik, tidak lengkap rasanya tanpa membeli jajanan jadul di Judal Jadul. Di sini, kamu bisa menemukan berbagai produk jadul yang unik sambil nostalgia. Mulai dari makanan dan minuman tempo dulu, mainan klasik, hingga kosmetik dan perkakas vintage, semuanya bisa kamu temukan di stand kami.

Judal Jadul tidak hanya menawarkan produk-produk berkualitas, tetapi juga memberikan pengalaman berbelanja yang menyenangkan dengan suasana yang dibuat semirip mungkin dengan era jadul. Kamu bisa merasakan kembali kenangan masa kecil sambil menikmati berbagai jajanan dan barang-barang unik yang kami tawarkan. Jadi, setelah puas berburu spot foto, pastikan kamu mampir ke Judal Jadul untuk melengkapi kunjungan kamu di Jakarta Fair!

Share this Article
Posted by Admin Ritel
Follow:
Mesin Waktu Untuk Kembali Ke Masa Kecil
2 Reviews